
PKBM Ilmu Bunda Peroleh Penghargaan dari Kemenkum HAM RI
InteraktifNews – Penghargaan Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kemenkum HAM RI, lima besar Se-Indonesia diberikan pada Ketua PKBM Ilmu Bunda, Ema Nasiha. Senin (25/3/2019). Penghargaan diberikan Kanwil Kemenkum HAM Provinsi Bengkulu, melalui Kasi Pembinaan (LPKA), Dudi Anggriono di Aula Lapas Bentiring Kota Bengkulu.
Ini merupakan apresiasi atas dukungan dan partisipasi PKBM Ilmu Bunda dan Pemerintah Kota Bengkulu dalam program pemenuhan hak Anak di Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA). PKBM Ilmu Bunda sudah MoU dengan Lapas melalui Kanwil Kemenkem HAM Provinsi Bengkulu.
“Atas nama Ketua PKBM Ilmu Bunda dan masyarakat Bengkulu, kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas Penghargaan ini. Sebagai penyemangat, kita semua dalam membangun Provinsi Bengkulu, khususnya Kota Bengkulu yang lebih baik”, ujar Ema Nasiha.
Penghargaan yang diberikan, merupakan rangkaian peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan Ke-55 Tahun 2019.
Pada peringatan ini, Dirjen Pemasyarakatan Kemenkumham melakukan Gerakan Nasional (Gernas) Pemenuhan Hak Identitas Anak Berhadapan dengan Hukum (ABH) di LPKA.
Kegiatan Gerakan Nasional Hak Identitas Anak hari ini, merupakan kick off program revitalisasi penyelenggaraan program kemasyarakatan bagi ABH. Hal ini sejalan dengan program pemerintah kabinet kerja, yang menyatakan setiap anak mulai dari lahir hingga berusia 17 Tahun, wajib memiliki kartu identitas anak.
Reporter :Iman SP Noya
Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Lembaga PKBM Ilmu Bunda Buka Pendaftaran Gratis untuk Warga Kurang Mampu
BENGKULU, BE – Jika anda tidak mampu untuk ikut kursus dan Ingin mendapat ijazah SD, SMP, dan SMA di Kota Bengkulu, Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Ilmu Bunda akan memenu
PKBM Ilmu Bunda Raih Penghargaan di Hari Anak Nasional 2019
BENGKULU,BI - Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3PA2KB) Kota Bengkulu menggelar Peringatan Hari Anak Nasional Tingkat Kota
Tetap Sekolah meskipun dibalik Jeruji. LPKA Bengkulu Berikan Pendidikan Formal kepada Andik
Rabu, 02 September 2020 jam 08.00 s/d selesai. Dilaksanakan Kegiatan Belajar dan Ujian kesetaraan sekolah paket A, B, dan C bekerjasama dengan PKBM Ilmu Bunda di dampingi oleh Kasubsi P